Cara Daftar Go-Clean - Tips Melamar Kerja Di Go Clean Gojek

Cara Daftar Go-Clean - Sobat bikers butuh pekerjaan saat ini untuk menambah penghasilan? Jika iya, maka sobat bisa coba pekerjaan yang satu iniyaitu Go-Clean.

GO-CLEAN merupakan layanan kebersihan profesional berbasis aplikasi yang tersedia Jabodetabek, Medan, Bandung, Semarang, Surabaya, Bali, Balikpapan, Makassar, dan Manado.

Layanan dari Gojek ini menyediakan service untuk beberapa tipe bangunan seperti: Rumah pribadi, apartemen, kos, dan ruko. Sedangkan jika sobat bikers menjadi mitra, maka tugas dan kewajiban sobat bikers adalah;
  • Menyapu
  • Mengepel
  • Membersihkan debu
  • Membersihkan kamar mandi
  • dan, Merapikan ruangan klien

Nah bagi sobat bikers yang tertarik untuk menjadi mitra Go-Clean dan langsung ingin mendaftarsekarang juga, maka silahkan dibaca artikel ini sampai habis ya :). Berikut caranya;

Baca juga sobat bikers: mau nambah penghasilan dari sepeda motor sobat? Gabung aja menjadi driver Gojek, berikut cara dan syarat yang diperlukan.

Mekanisme Mendaftar Go-Clean

cara daftar go-clean terbaru

Untuk mendaftar menjadi mitra Go-Clean sobat bikers bisa menggunakan cara online atau langsung mendatangi kantor Pt. Gojek terdekat di kota tempat tinggal sobat.

Menurut kebanyakan orang cara mendaftar secara online lebih praktis dan mudah, oleh sebab itu So'Tips akan membahas yang secara online dulu spesial buat sobat bikers.

Berikut cara mendaftarnya;
  • Silahkan sobat bikers masuk ke situs resmi Go-Clean : go-jek.com/go-clean
  • Klik "Gabung" di pojok kanan atas 
  • Klik logo "Go-Clean"
  • Isi semua biodata yang diminta seperti: Nama, Jenis kelamin, pengalaman kerja, Channel, No. HP, Daerah, Pernah kerja di.
  • Channel diisi dengan dari mana sobat mengetahui hal ini, misal : website, sosmed, etc.
  • Jika semua sudah diisi maka centang "Saya bukan robot"
  • Lalu klik "Kirim"
  • Untuk info lebih jelas silahkan lihat gambar berikut ini;

  • Tunggu konfirmasi selanjutnya dari pihak Go-jek dimana sobat akan di hubungi via no. telpon yang sudah sobat masukan.
  • Waktu konfirmasi biasanya paling lama 3 hari  danpaling cepat 24 jam.
  • Selamat!...Saat ini sobat sudah berhasil mendaftar Go-Clean.

Catatan : Untuk saat ini layanan Go-Clean baru bisa beroperasi di beberapa kota saja yaitu: Jakarta, Depok, Tangrang, Bekasi, Bandung, Surabaya, Bali, Bogor. Untuk kota diluar daerah tersebut terpakas menunggu pihak Gojek membuka. Atau sobat mau tanya-tanya dulu ke pihak gojek, berikut daftar alamat dan momor telpon gojek terbaru seluruh Indonesia.

Nah sobat bikers, itulah cara daftar menjadi mitra Go-Clean dari Gojek yang bisa disampaikan, semoga artikel ini bisa membantu. Terimakasih sudah berkunjung.

Keyword: join go clean, tarif go clean, penghasilan go clean, gaji go clean, go clean gojek, go clean medan, harga go clean, pendapatan go clean

Artikel Terkait

Previous
Next Post »