Beliau memilih-milih dan bertanya mengenai kendaraan yang di pajang dan pada akhirnya pilihan jatuh kepada sebuah mobil jenis APV.
Setelah beberapa bulan mobil tersebut mulai muncul beberapa masalah seperti sering mati mendadak, beliau mengira jika habis BBM, namun setelah di periksa di indikator menunjukan masih banyak.
Hem, ada apa dengan kendaraan tersebut ? Berdasarkan keterangan dari yang bersangkutan bahwa terdapat masalah pada mesin yang harus diperbaiki.
Padahal ketika masih di showroom sang penjual mengatakan bahwa mobil ini masih bagus. Nah loh...ada yang pernah mengalaminya juga?
Nah agar sobat tidak mengalami nasib yang sama, gak ada salahnya sobat membeli mobil bekas via online saja.
Namun perlu di catat, untuk membeli beberapa barang via online ada beberapa kekurangan, seperti:
- Jarak yang kemungkinan jauh
- Ada biaya ongkos kirim
- Tidak bisa cek secara langsung
Jika sobat mau mencoba mencari sebuah mobil bekas via online mungkin beberapa layanan berikut ini bisa sobat caba.
Artikel pilihan buat sobat bikers : 4 alat agar mobil sobat terhindar dari pencurian yang bisa sobat baca disini.
Bagaimana Cara Mencari Mobil Second?
sumber gambar: businesstoday.in
Jika sobat bikers semua ingin mencari sebuah kendaraan roda empat saat ini juga, sobat bisa mencari via online maupun offline.
Berikut beberapa situs tempat kendaraan sekon di perjual-belikan yang legal dan terpercaya pastinya.
Berikut situs jual-beli mobil second secara online yang bisa sobat kunjungi.
1. Mencari di momobil.id
Momobil.id adalah situs jual beli kendaraan online dengan proses Aman – Cepat – Nyaman. Mereka membeli kendaraan dengan penawaran cepat dan dengan cara termudah untuk menjual kendaraan sobat.
Situs ini juga sudah bekerjasama dengan pembiayaan yaitu adira finance sehingga bisa memudahkan sobat apabila mau kredit.
Di situs momobil juga sudah disediakan form untuk sobat yang mau mencari mobil sesuai budget yang sobat miliki.
Caranya tinggal masukan beberapa data yang diperlukan seperti;
- Kelurahan
- Pendapatan perbulan
- Merk
- Uang muka
- Tahun pembuatan
- Setelah itu klik "lihat sekarang"
form pencarian mobil di momobil
Jika sudah sobat tinggal pilih mau membeli mobil yang sesuai keinginan. Gampang kan?...
2. Mencari di olx.co.id
Olx adalah salah satu tempat jual-beli online yang sudah dikenal oleh banyak orang. Dulunya namanya adalah tokobagus, namun setelah melakukan kerjasama dengan pihak lain namanya diubah.
Disini sobat bisa juga mencari mobil bekas apabila sobat berencana akan membeli kendaraan second.
Cara mencari mobil bekas di olx.co.id.
Untuk mencari mobil bekas di olx, caranya sangat mudah dan praktis layaknya kita mencari artikel di google. Nah silahkan sobat;
- Buka aplikasi olx atau kunjungi situsnya
- Pilih kategori
- Pilih mobil
- Pilih mobil bekas
- Pilih merk mobil yang sobat inginkan, misal : honda
Gimana mudah kan!. Nah sekarang sobat tinggal pilih saja mobil yang sesuai selera sobat bikers.
daftar mobil bekas di olx
3. Mencari di Bukalapak.com
Siapa yang gak tahu bukalapak? Salah satu marketplace karya anak bangsa ini sudah terkenal akan keamanan barang yang di jual.
Tidak hanya menjadi tempat jualan barang kebutuhan pokok seperti pakaian, pulsa, tagihan PLN, Tiket pesawat, tiket kereta, alat elektronik, dan masih banyak lagi dengan harga murah dan pas di kantong.
Apabila kamau berencana akan membeli kendaraan berupa mobil bisa mencoba mencari di toko online satu ini.
Tidak ada salahnya mencari di bukalapak karena kamu bisa membandingkan harga lainnya di luar sana.
Biasanya yang menjual di bukalapak adalah pemain besar dimana mereka bisa memberikan harga miring dengan kualitas yang sama dengan benda yang ada di luaran sana baik secara online juga maupun offline.
Sebagai gambaran berikut ini screenshot hasil pencarian "mobil bekas" pada aplikasi bukalapak.com dimana selain mobil bekas yang dijual, namun banyak juga aksesoris juga.
daftar mobil bekas di bukalapak.com
4. Mencari di Carmudi.co.id
Carmudi adalah situs jual beli kendaraan yang memberikan penawaran terbaik dalam pasar mobil di Indonesia. Disini sobat bisa mencari kendaraan impian.
Mereka dapat membantu, karena telah bekerja sama dengan tim ahli lokal dan agen yang berkomitmen.
Carmudi menawarkan ribuan kendaraan terpilih dari seluruh Indonesia dan menyediakan semua rincian yang perlu Anda ketahui tentang kendaraan tersebut.
Next artikel yang wajib sobat baca jika mau mencari mobil bekas: Tips Membeli Mobil Bekas yang Aman.
Cara mencari mobil bekas di carmudi
- Silahkan sobat kunjungi situs resminya di carmudi.co.id
- Pilih menu mobil bekas
- Lalu pilih beli mobil bekas
- Nah, sekarang tinggal pilih mau merk mobil bekas apa
daftar mobil di situs carmudi
Jika sobat sudah paham cara mencari mobil bekas dan mengetahui tips memilih mobil disana, maka sobat perlu membaca artikel ini juga jika tidak mau rugi dimasa depan :
Cara cek keadaan mesin mobil bekas yang mau sobat beli.
Gak ada gading yang tak retak, sebagus apapun omongan dan deskripsi yang diberikan oleh penjual mobil, maka yang namanya mobil second ya pastinya sudah pernah di pakai.
Sobat jangan mengharapkan seperti keluaran pabrik.
Namun dengan menerapkan beberapa tips dan cara ini maka kita bisa mendapat mobil bekas yang mendekati mobil baru. Semoga bermanfaat....
Keyword : cara mengecek mesin mobil bekas, tips membeli mobil bekas di showroom, merk mobil bekas yang bagus, memilih mobil bekas untuk pemula, tips membeli mobil bekas avanza, yang perlu diperhatikan saat membeli mobil bekas, tips membeli mobil sedan bekas, ciri ciri mobil bekas rental