Cara Mempersiapkan Motor Untuk Berpergian Jauh

jalan jauh

Jika kamu seorang pekerja kantor yang bekerja atau mahasiswa yang sedang menempu study di salah satu universitas di luar kota / provinsi pastinya akan lama berjumpa dengan keluarga bukan.

Biasanya orang yang jarang mengunjungi keluarga ketika datang waktu cuti atau libur maka akan memanfaatkan momen tersebut untuk pulang kampung.

Saat ini banyak moda transportasi yang bisa sobat manfaatkan untuk melakukan perjalanan jauh ketika liburan atau cuti kerja.

Mulai dari pesawat, kapal laut, kereta, atau kendaraan pribadi seperti mobil. Namun tidak jarang juga yang menggunakan sepeda motor.

Perlu di ketahui bahwa, orang yang telah meninggalkan kediamannya lebih dari dua tahun biasanya sudah terjadi perubahan lajur jalan menuju rumah orang yang bersangkutan.

Ada dua kemungkinan yang bisa terjadi, pertama semakin buruk jalan menuju rumah sobat atau malah semakin bagus karena sudah di perbaiki oleh pihak yang terkait.

Nah, pada postingan kali ini kita akan mencoba melakukan persiapan untuk kendaraan yang akan kita lakukan untuk perjalanan jauh.

Apa tujuannya? Agar perjalanan sobat lancar jaya tanpa hambatan yang bisa menyita waktu perjalanan sobat.

Oke, saya ada beberapa tips yang bisa sobat terapkan jika akan melakukan perjalanan jauh menuju rumah keluarga tercinta apabila menggunakan sepedah motor.

Berikut tipsnya.

Cara Mempersiapkan Motor untuk Perjalanan Jauh

Cara ini merupakan hal yang biasa saya lakukan ketika mudik, dan beberapa rangkuman dari orang yang saya tanyakan. Saya bertanya kepada pekerja service di salah satu dealer motor di tempat saya tinggal.

Jadi ini bukan hanya mengarang saja, :). Oke, tanpa lama-lama silahkan di baca:

Cara #1, Periksa Kondisi Ban Motor Sobat

Ban merupakan komponen sepeda motor yang paling sering mengalami kerusakan jika melakukan perjalanan jauh.

Ini tidak terlepas dari banyak hal seperti keadaan jalan yang sobat lewati, telah gundulnya ban luar, terkena tusukan benda tajam saat berkendara, dan masih banyak lagi.

Mangkanya sobat perlu melakukan cek kondisi ban sobat apakah masih layak untuk menempuh perjalanan jauh atau tidak.

JIka ban sobat masih baik kondisinya maka apabila pecah karena tertusuk benda tajam masih bisa ditambal. Namun apabila sudah parah, mau tidak mau harus di ganti.

Biasanya ban yang di beli dari tukang tambal ban memiliki harga yang lebih mahal dan kondisinya kurang bisa di pertanggung jawabkan.

Memang tidak semua tukang tambal ban seperti itu, namun mungkin saja karena kita kepepet jadi mereka mengambil kesempatan.

Nah, dari pada sobat mengalami hal demikian lebih baik sobat mempersiapkan hal ini sebelum melakukan perjalanan jauh.

Jika sobat sudah tahu kondisi ban hampir rusak, maka sobat bisa membeli ban baru dan bisa sobat bawa. Nah, jika terjadi pecah ban + ban tidak bisa dipakai lagi sobat sudah punya penggantinya.

Cara #2, Lampu Motor

Pastinya sobat sudah mengetahui bahwa dibeberapa kota telah menerapkan peraturan menyalakan lampu jika mengendarai motor baik siang atau malam hari bukan.

Saya kurang paham apa tujuan sebetulnya dari peraturan ini, namu mendengar dari keterangan beberapa orang kalau tujuan dari peraturan tersebut adalah untuk mengurangi tingkat kecelakaan yang terjadi pada sepeda motor.

Dengan menyalakan lampu, maka akan memberi aba-aba pada pengendara lain kalau bukan hanya ia yang ada saat itu.

Nah, apa jadinya jika motor sobat tidak hidup lampunya. Ada banyak kerugian yang mungkin sobat alami seperti: ditilang petugas kepolisian, sampai yang terburuknya adalah ti tumbur pengendara lain. Amit-amit ya.

Nah, sebelum kejadian hal seperti itu alangkah lebih baik sobat periksa lagi lampu kendaraan roda dua sobat apakah berfungsi dengan baik atau tidak. Jika tidak nyala lebih baik sobat belika lagi lampunya.

Cara #3, Rem Motor

Nah, hal yang satu ini tidak kala penting dari dua hal yang sudah sobat baca di atas. Tanpa kondisi rem yang baik maka bisa dipastikan perjalanan sobat bisa berbahaya.

Kita sudah tahu kalau kebanyakan kecelakaan bisa disebabkan oleh rem yang blong. Rem yang blong akan menyulitkan kendaraan untuk berhenti baik secara tiba-tiba atau dari jarak jauh.

Ini sangat bahaya jika sobat mau menghindari tumburan baik dengan pengendara lain atau benda-benda yang ada. Jika tidak direm maka terjadilah tumburan.

Demikianlah tips yang bisa saya bagikan untuk kali ini seputar "tips mempersiapkan motor untuk perjalanan jauh/mudik" bagi sobat bikers semua. Semoga postingan sederhana ini bermanfaat dan bisa menjadi referensi bagi sobat, aamiin.

Sumber image: google image

Artikel Terkait

Previous
Next Post »